BAHAN:
- 1 ekor ikan gurame, potong-potong
- 1 buah jeruk nipis
- 2 siung bawang putih, haluskan
- merica dan garam secukupnya
- 1 sendok makan minyak wijen
- 1/2 buah bawang bombay, iris tipis
- 1 ruas jari jahe, iris halus
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 batang daun bawang potong-potong
- 1 buah cabai merah besar, iris tipis
- 1 buah tomat, potong-potong
- 2 buah belimbing wuluh, iris tipis
- 15 buah lokio, bersihkan
- 1 sendok makan kecap manis
CARA MEMBUAT:
- Lumuri ikan dengan jeruk nipis, bawang putih, merica, dan garam, diamkan beberapa saat.
- Susun ikan dalam pinggan tahan panas, lalu campur dengan semua bumbu. Aduk rata dan taburi lokio.
- Kukus hingga matang selama 15 menit.
HASIL: 4 PORSI
sumber ; tabloidbintang.com
No comments:
Post a Comment
Jika ada yang ingin disampaikan tentang isi blog ini, mohon kiranya berkenan untuk memberikan komentar di sini