Matematika :

Nov 12, 2011

SOAL IPA SMP : HUKUM NEWTON


A. Berilah tanda silang pada jawaban yang paling tepat!

1. Hukum I Newton dikenal sebagai hukum . . . .
a. kekekalan
b. kelembaman
c. aksi-reaksi
d. keseimbangan

2. Benda akan cenderung tetap diam atau bergerak jika resultan gaya yang bekerja pada benda sama dengan . . . .
a. nol
b. 1
c. 2
d. 3

3. Jika kita berada di dalam bus yang sedang berjalan, tiba-tiba direm maka badan kita akan terdorong . . . .
a. ke samping
b. ke bawah
c. ke depan
d. ke belakang

4. Hukum I Newton dirumuskan . . . .
a. Σa = m · F
b. Σm = F · a
c. ΣF = m · a
d. ΣF = 0

5. Sebuah mobil bergerak dengan percepatan 4 m/s2. Jika massa mobil 1.500 kg, besar gaya yang bekerja pada mobil adalah . . . .
a. 375 N
b. 750 N
c. 1.500 N
d. 6.000 N

6. Sebuah balok bermassa 2 kg didorong dengan gaya 2,5 newton. Besar percepatan balok adalah . . . .
a. 1 m/s2
b. 1,25 m/s2
c. 1,5 m/s2
d. 2 m/s2

7. Seorang anak melempar bola dengan gaya 3 N sehingga bola bergerak dengan percepatan 3 m/s2. Massa bola yang dilempar adalah . . . .
a. 1 kg
b. 2 kg
c. 3 kg
d. 4 kg

8. Hukum III Newton dikenal dengan hukum . . . .
a. kelembaman
b. aksi-reaksi
c. kesetimbangan
d. Pascal

9. Berikut ini yang bukan merupakan syarat aksi-reaksi adalah . . . .
a. besarnya gaya sama
b. arah gaya berlawanan
c. gayanya searah
d. terjadi pada dua benda

10. Gambar di bawah ini yang merupakan gaya aksi reaksi adalah . . . .
a. F1 dan F2
b. F1 dan F3
c. F1 dan F4
d. F2 dan F3


B. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!
1. Sebutkan bunyi hukum I Newton!

2. Jelaskan faktor-faktor yang memengaruhi percepatan suatu benda sesuai hukum II Newton!

3. Sebuah benda bermassa 100 gram ditarik dengan gaya 20 newton. Berapakah besar percepatan benda yang bergerak?

4. Sebutkan bunyi hukum III Newton!

5. Gambar dan jelaskan gaya aksi-reaksi yang terjadi ketika tangan kita mendorong tembok!

1 comment:

Jika ada yang ingin disampaikan tentang isi blog ini, mohon kiranya berkenan untuk memberikan komentar di sini

 

© Copyright yusuf blog 2010 -2011 | Design by Yusuf Blog | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...