Matematika :

Mar 23, 2011

Buat Jejaring Sosial Dengan Suara

TEMPO InteraktifJakarta- Operator selular Tri menghadirkan konten untuk membangun jejaring sosial. Dengan menggunakan layanan Tri Celoteh, pelanggan Tri dapat menuangkan isi hatinya dalam bentuk suara di blog pribadi mereka. 

Menurut pernyataan resmi Tri, layanan blog berbasis suara ini sudah dapat digunakan sejak 11 Maret lalu dan langsung terkoneksi ke Facebook dan Twitter. "Kami menghadirkan layanan ini karena jejaring sosial sudah menjadi bagian dari keseharian pengguna layanan selular," kata Head of Marketing Tri, Mustafa Kapasi dalam siaran persnya, hari ini.

Layanan Tri Celoteh, kata dia, bisa menjadi saluran alternatif bagi pelanggan untuk membangun jejaring sosialnya sekaligus mengekpresikan diri. Selain bisa menjadi tempat curhat, melalui Tri Celoteh pengguna juga dapat mengikuti perkembangan selebriti idola mereka.

Seperti media jejaring sosial pada umumnya, Tri Celoteh juga memiliki fasilitas bagi pengaksesnya untuk bisa mem-follow idola atau teman mereka dan mendengarkan apa yang dituangkan dalam Blog Suara idola atau teman tersebut. 

Untuk menggunakan layanan Tri Celoteh, pengguna tak perlu membeli ponsel baru dengan spesifikasi tertentu. Mustafa mengatakan semua tipe ponsel dapat dipakai untuk mengikuti layanan ini asalkan mendukung fitur panggilan suara.

Cara Tri Celoteh, pelanggan diminta menghubungi 142 kemudian membuat profil dan celotehannya. Pelanggan kemudian akan menerima SMS notifikasi yang berisi blog ID Tri Celoteh dan password. Selanjutnya, daftarkan nomor Anda di www.three.co.id/Celoteh dan masukkan password tadi.

Tarif yang diterapkan untuk Tri Celoteh sebesar Rp 599 per hari untuk mengisi blog suara. Sedangkan untuk mengikuti atau mendengarkan blog sebesar Rp 50/menit. 

No comments:

Post a Comment

Jika ada yang ingin disampaikan tentang isi blog ini, mohon kiranya berkenan untuk memberikan komentar di sini

 

© Copyright yusuf blog 2010 -2011 | Design by Yusuf Blog | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...